TUGAS
PEMROGRAMAN MOBILE 1
PERTEMUAN 8
Disusun Oleh Kelompok 5 dengan anggota :
Charir Maulana Achsan 16.11.0217
Bagus Anjas P 16.11.0221
Mustofa Bayu Rahmat 16.11.0245
Esa Rizki Anandrian 16.11.0248
Danang Aldy Kurniawan 16.11.0267
Tri Wahyono 16.11.0284
Sarif Hidayatulloh 16.11.0286
Muchamad Arief Sidik 16.11.0296
Adent Bima Prasetya 16.11.0301
Dhimas Galih Prasetyo 16.11.0308
Eva Faiza 16.11.0317
Ikhsan Setiawan 16.11.0344
Activity adalah sebuah komponen aplikasi android yang berfungsi menghasilkan suatu tampilan layar di mana user dapat melakukan interaksi (seperti menekan tombol, mengisi teks, mengetuk layar, menggeser layar).pada umumnya sebuah aplikasi memiliki beberapa activity.pada kebanyakan kasus, sebuah activity akan dijadikan sebagai yang utama di mana dapat diakses oleh berbagai level dari launcher (mungkin terdapat lebih dari 1 level).menjalankan sebuah activity yang baru menyebabkan activity sebelumnya menjadi terhenti dan meletakkan sebuah activity yang baru pada stack.menutup sebuah activity (semisal dengan menekan tombol Back) menyebabkan suatu activity akan dikeluarkan dari stack.
Siklus Hidup Activity
- onCreate() adalah kondisi awal saat Activity baru diciptakan, biasanya dilakukan inisialisasi pada tahapan ini.
- onStart() adalah saat Activity dimulai
- onResume() adalah saat Activity dibuka kembali, biasanya dieksekusi setelah onPause()
- onPause() akan dipanggil saat ada Activity lain yang terbuka.
- onStop() adalah kondisi saat Activity tidak ditampilkan dilayar (biasanya saat pengguna menekan tombol Home).
- onRestart() adalah kondisi saat Activity kembali dibuka oleh pengguna.
- onDestroy() adalah kondisi saat Activity dihancurkan pada memori.
Memulai activity dengan/tanpa mengirim data
Di Android, passing (mengirim) data antar Activity bias menggunakan dua cara, yaitu menggunakan Intent, dan menggunakan Bundle. Data yang akan dikirim pun tipenya bisa bermacam-macam, bisa berbentuk String, angka (integer, float, double), ArrayList, boolean, array, character, dan sebagainya. Namun tidak semua tipe data support untuk dikirim antar Activity, tipe data yang berukuran besar seperti gambar (image bitmap) atau file, tidak bisa dipassing antar Activity melalui metode ini.
Pindah Antar Activity
Intent adalah mekanisme untuk melakukan Action pada komponen dalam satu aplikasi yang sama maupun aplikasi lain. Pemanfaatannya sebagai berikut : Untuk berpindah halaman dari satu Activity ke Activity lain dengan atau tanpa data Untuk menjalankan background Service misal dibutuhkan sebuah proses service untuk mengambil lokasi pengguna, download file atau sikronisasi ke server Untuk menyampaikan sebuah objek dari komponen Broadcast misal jika ingin mengetahui jika device Android sudah selesai booting setelah diaktifkan
Explicit dan Implicit Intent
- Explicit Intent
Untuk mengaktifkan komponen-komponen dalam satu aplikasi yang sama misal : Berpindah Activity atau mengaktifkan service untuk mendownload file secara background
- Implicit Intent
Untuk mengaktikan komponen dari aplikasi lain. Misal : mengaktifkan dial phone pada aplikasi Telp, mengaktifkan driving direction pada Google Maps atau mengirimkan pesan via Gmail, sms atau aplikasi lainnya.
LINK MATERI: PEMROGRAMAN MOBILE 1 (PERTEMUAN 8)